Nihayatus, Sholihah (2021) Upaya Pendidik Dalam Meningkatkan Minat Belajar Dan Disiplin Santri (Studi Kasus Di Madin Syech Abdul Qodir Al Jilani Desa Mangunrejo Kecamatan Ngadiluwih Kabupaten Kediri). Undergraduate (S1) thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM TRIBAKTI.
Text
Sampul.docx Download (91kB) |
|
Text
BAB I.docx Download (56kB) |
|
Text
BAB II.docx Download (50kB) |
|
Text
BAB III.docx Restricted to Registered users only Download (40kB) |
|
Text
BAB IV.docx Restricted to Registered users only Download (84kB) |
|
Text
BAB V.docx Restricted to Registered users only Download (53kB) |
Abstract
Sebagai manusia yang dapat di didik dan dapat mendidik manusia diwajibkan untuk belajar yang memiliki tujuan untuk meningkatkan kualitas manusia, Pendidikan agama merupakan fondasi utama dalam pembentukan karakter manusia yang berbudi luhur dan sebagai pengendali dari nafsu manusia. Masyarakat menghendaki agar pendidikan madrasah diniyah berperan aktif dalam memberikan respon secara cepat dan cermat guna mengimbangi perkembangan zaman yang semakin cepat pula. Dengan demikian seorang guru atau ustadz dalam mengajarkan santri diharapkan mahir menciptakan metode dan strategi dalam meningkatkan semangat kedisiplinan dan belajar santri agar lebih giat dalam mempelajari agama islam. Dari uraian di atas, maka dapat disimpulkan masalah penelitian sebagai berikut (1). Bagaimana Upaya Pendidik Dalam Meningkatkan Minat Belajar Dan Disiplin Santri?, (2). Bagaimana Pendukung dan penghambat Pendidik Dalam Meningkatkan Minat Belajar Dan Disiplin Santri? Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif studi kasus. Adapun pembahasannya bersifat dekskriptif. Pelaksanaan penelitian ini di Madrasah Diniyah Syech Abdul Qodir Al-Jilani Desa Mangunrejo Kecamatan Ngadiluwih Kabupaten Kediri, pengumpulan data menggunakan observasi, dokumentasI, dan wawancara. Hasil penelitian, yaitu : (1). Pendidik berperan sebagai pentransfer ilmu Agama Islam kepada santri, Pendidik memiliki peran sebagai penyedia fasilitas penunjang kegiatan belajar santri, pendidik harus menciptakan ruang kelas yang nyaman, Pendidik berperan sebagai pengatur waktu pelaksanaan kegiatan belajar. (2). Adapun faktor pendukung dan penghambat Pendidik dalam meningkatkan minat belajar santri sebagai berikut: Faktor pendukung, Motivasi santri yang tinggi untuk belajar ilmu agama, usia yang ideal untuk belajar agama, Tersedianya fasilitas yang memadahi, Pengaturan waktu belajar. Faktor peghambat, Tingkat kecerdasan santri yang rendah, Kemalasan santri dalam mengikuti pelajaran, Kurangnya dukungan orang tua dan lingkungan sekitar
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjects: | 300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 370 Pendidikan |
Depositing User: | Nihayatus Sholihah |
Date Deposited: | 03 Jan 2023 02:51 |
Last Modified: | 03 Jan 2023 02:51 |
URI: | http://repo.uit-lirboyo.ac.id/id/eprint/349 |
Actions (login required)
View Item |