STRATEGI PEMBELAJARAN SCAFFOLDING DALAM MEMBENTUK KEMANDIRIAN BELAJAR PESERTA DIDK PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA (Studi Kasus Di MI Plus Al Asy’ari Pojok Wates Kediri)

Susanti, Lilik (2023) STRATEGI PEMBELAJARAN SCAFFOLDING DALAM MEMBENTUK KEMANDIRIAN BELAJAR PESERTA DIDK PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA (Studi Kasus Di MI Plus Al Asy’ari Pojok Wates Kediri). Masters (S2) thesis, Universitas Islam Tribakti Lirboyo Kediri.

[img] Text
TESIS LILIK UPLOAD.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

SUSANTI, LILIK. 2023: Strategi Pembelajaran Scaffolding dalam Membentuk Kemandirian Belajar Peserta Didik Pada Mata Pelajaran Matematika (Studi Kasus di MI Plus Al Asy’ari Pojok Wates Kediri), Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Program Pascasarjana UIT Lirboyo Kediri, Dosen Pembimbing Dr.H. Hamam, M.Pd.,Dr.Tri Prasetiyo Utomo, M.Pd.I. Kata Kunci: Strategi Pembelajaran, Mata Pelajaran Matematika, Pembelajaran Scaffolding, Kemandirian Belajar Keberhasilan dalam belajar sangat ditentukan oleh proses pembelajaran. Dalam proses pembelajaran itulah terjadi proses interaksi antara fasilitator dengan peserta didik. Ketika proses interaksi ini berlangsung, memungkinkan seorang fasilitator untuk dapat mengenali karakteristik dan kemampuan yang dimiliki oleh setiap peserta didik. Begitu juga pada saat proses pembelajaran peserta didik memiliki kesempatan untuk mengembangkan potensi yang dimilikinya. Dalam hal ini pendidikan bukan lagi memberikan stimulus, akan tetapi usaha mengembangkan potensi yang dimiliki. Penelitianinidifokuskanpadaperencanaan,Tahap Penyampaiandan Tahap Evaluasi Strategi Pembelajaran Scaffolding dalam membentuk kemandirian belajar peserta didik pada Mata Pelajaran Matematika di MI Plus Al Asy’ariPojok Wates Kediri. Tujuan penelitian ini merujuk pada fokus penelitiannya, yakni mendeskripiskan perencanaan, Tahap Penyampaian danTahap Evaluasi Strategi Pembelajaran Scaffolding dalam membentuk kemandirian belajar peserta didik pada Mata Pelajaran Matematika. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif, jenis peelitiannya adalah studikasus. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah : observasi, wawancara,dan dokumentasi. Adapun sumber data adalah kepala madrasah, guru, dan pesertadidik. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan teknik deskriptif dengan tiga alur kegiatan, yakni: Kondensasi data, Penyajian Data, dan Penarikan Kesimpulan dan pengujian keabsahan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa:1) Tahap perencanaan strategi scaffolding dalam pembelajaran Matematika di MI Plus Al Asy’ari Pojok Wates Kediri, yang telah dijadikan kajian pustaka terutamanya dalam hal perencanaan yang dilakukan guru, yaitu: pertama Mengorganisasi isi pelajaran, kedua Mengorganisasi peserta didik, ketiga Mengorganisasi sistem pembelajaran. 2) Tahap penyampaian strategi scaffolding dalam pembelajaran Matematika di MI Plus Al Asy’ari Pojok Wates Kediri, yang telah dijadikan kajian pustaka terutamanya dalam hal penyampaian yang dilakukan guru, yaitu: pertama mengembangkan media dan metode pembelajaran, kedua interaksi peserta didik dengan media pembelajaran, ketiga bentuk atau proses belajar mengajar. 3) Tahap evaluasi strategi scaffolding dalam pembelajaran Matematikaa di MI Plus Al Asy’ari Pojok Wates Kediri, yang telah dijadikan kajian pustaka terutamanya dalam hal evaluasi yang dilakukan guru, yaitu: pertama pejadwalan mengenai media dan metode yang digunakan supaya sesuai dengan materi yang disampaikan, serta alokasi waktu yang digunakan, kedua membuat catatan kemajuan belajar peserta didik, dari catatan kemajuan belajar tersebut guru bisa mengevaluasi kelebihan dan juga kekurangan siswa kemudian bisa untuk memberikan motivasi siswa agar lebih antusias dalam mengikuti pembelajaran, ketiga pengelolaan motivasional untuk memperoleh suasana baru dan langsung berhubungan dengan benda benda nyata sehingga siswa akan lebih antusias dalam mengikuti pembelajaran, keempat kontrol belajar peserta didik supaya kebebasan siswa dalam berpendapat, terdapat korelasi antara siswa dengan media dan juga guru, semua itu tgerkontrol dengan baik, tidak keluar dari jalur yang disampaikan.

Item Type: Thesis (Masters (S2))
Subjects: 200 – Agama > 200 Agama > 200 Agama
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru MI (PGMI)
Depositing User: M. Pd Pascasarjana Tribakti
Date Deposited: 26 Aug 2024 03:54
Last Modified: 26 Aug 2024 03:54
URI: http://repo.uit-lirboyo.ac.id/id/eprint/1621

Actions (login required)

View Item View Item