Implementasi metode Syawir dalam meningkatkan pemahaman materi fikih di Pondok Pesantren HM Al-Mahrusiyah Lirboyo Kediri Jawa Timur

Zaenudin, Zaenudin (2023) Implementasi metode Syawir dalam meningkatkan pemahaman materi fikih di Pondok Pesantren HM Al-Mahrusiyah Lirboyo Kediri Jawa Timur. Undergraduate (S1) thesis, Institut Agama Islam Tribakti.

[img] Text
zaenudin.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kenyataan bahwa seiring dengan perkembangan zaman, lembaga pendidikan terus dituntut untuk menciptakan metode pembelajaran baru yang sesuai dengan perkembangan lembaga akademik. Fokus penelitian dalam penulisan Skripsi ini adalah (1) Bagaimana Pelaksanaan Syawir Di Pondok Pesantren HM Al-Mahrusiyah Putra Lirboyo Kediri Jawa Timur? (2) Bagaimana Peran Kegiatan Syawir Dalam Meningkatkan Pemahaman Materi Fikih Di Pondok Pesantren HM Al-Mahrusiyah Putra Lirboyo Kediri Jawa Timur? Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui Bagaimana Pelaksanaan Syawir Di Pondok Pesantren HM Al- Mahrusiyah Putra Lirboyo Kediri Jawa Timur (2) untuk mengetahui Bagaimana Peran Kegiatan Syawir Dalam Meningkatkan Pemahaman Materi Fikih Di Pondok Pesantren HM Al-Mahrusiyah Putra Lirboyo Kediri Jawa Timur. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik wawancara (interview), observasi dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis menggunakan analisa interaktif Miles Huberman dengan beberapa tahapan yaitu reduksi data, penyajian data dan verifikasi (penarikan kesimpulan). Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Didalam Pelaksanaan Syawir Di Pondok Pesantren HM Al-Mahrusiyah Putra terbagi menjadi tiga tahap yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaan dan tahap penyampaian hasil. 2) Peran metode Syawir dalam meningkatkan pemahaman materi fiqih nampak pada pemahaman atau pengetehuan, yakni membantu meningkatkan pemahaman santri, kemamapuan analisis santri, pola berfikir santri, santri dapat berbagi ilmu pengetahuan dan mendapat pengetahuan yang baru. Kemudian pada sikap berupa membiasakan diri untuk bersikap toleransi terhadap sesama.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Zae Nudin
Date Deposited: 08 Jun 2023 02:47
Last Modified: 08 Jun 2023 02:47
URI: http://repo.uit-lirboyo.ac.id/id/eprint/866

Actions (login required)

View Item View Item