PEMBENTUKAN KARAKTER MANDIRI MELALUI KOKURIKULER KETERAMPILAN KHUSUS DALAM KURIKULUM MERDEKA (Studi Kasus di SD Ar-Rahman Kertosono Nganjuk)

Moh. Rizal, Afandi (2024) PEMBENTUKAN KARAKTER MANDIRI MELALUI KOKURIKULER KETERAMPILAN KHUSUS DALAM KURIKULUM MERDEKA (Studi Kasus di SD Ar-Rahman Kertosono Nganjuk). Masters (S2) thesis, Universitas Islam Tribakti Lirboyo Kediri.

[img] Text
PRA BAB.pdf

Download (695kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (226kB)
[img] Text
BAB 2.pdf

Download (453kB)
[img] Text
BAB 3 .pdf

Download (177kB)
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (203kB)
[img] Text
BAB 6.pdf

Download (79kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (172kB)

Abstract

Pendidikan karakter telah menjadi perhatian berbagai Negara dalam rangka mensiapkan generasi yang berkualitas. Berbagai masalah muncul dengan berkembangnya teknologi modern di masyarakat. Salah satunya penurunan moral atau yang sering kita sebut sebagai degradasi moral. Penurunan moral yang terjadi di masyarakat mendorong pemerintah untuk mencari solusi untuk mengatasi masalah tersebut. Salah satunya dengan menciptakan kurikulum yang memiliki muatan pendidikan karakter. Pembentukan nilai karakter tersebut dapat diajarkan kepada peserta didik bukan hanya berupa kegiatan di kelas namun dapat melalui kegiatan di luar kelas atau disebut pembelajaran kokurikuler. Atas dasar latar belakang tersebut, peneliti mengajukan pertanyaan berikut: (1) Bagaimana bentuk pengetahuan moral (moral knowing) pada program kokurikuler kurikulum merdeka SD Ar-Rahman Kertosono sebagai upaya pembentukan karakter mandiri pada peserta didik? (2) Bagaimana bentuk perasaan moral (moral feeling) pada program kokurikuler kurikulum merdeka SD Ar-Rahman Kertosono sebagai upaya pembentukan karakter mandiri pada peserta didik? (3) Bagaimana bentuk tindakan moral (moral action) pada program kokurikuler keterampilan khusus SD Ar-Rahman Kertosono dalam kurikulum merdeka sebagai upaya pembentukan karakter mandiri pada peserta didik?. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sementara untuk analisis data peneliti melakukan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian, yaitu: (1) Tahapan pengetahuan moral dalam pembentukan karakter ada enam yaitu kesadaran moral, mengetahui nilai moral, penentuan perspektif, pemikiran moral, pengambilan keputusan, dan pengetahuan pribadi. Adapun hasil dari proses ini beberapa anak dapat menjelaskan definisi dari karakter mandiri. (2) Perasaan moral terdiri dari enam aspek yaitu hati nurani, harga diri, empati, mencintai hal yang baik, kendali diri, dan kerendahan hati. Adapun hasil dari tahap ini, anak mulai tumbuh rasa untuk peduli terhadap sesama. Hal ini ditunjukan dari adanya peserta didik yang mengingatkan temannya jika melakukan kesalahan. (3) Tindakan moral terbagi menjadi tiga, yakni kompetensi, keinginan dan kebiasaan. Dalam prosesnya Program kokurikuler keterampilan khusus berjalan dengan sangat baik. Hal ini terlihat dari nilai peserta didik yang sudah di atas KKM dan respon orang tua peserta didik yang sangat puas dengan adanya program ini.

Item Type: Thesis (Masters (S2))
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 300 Ilmu sosial > 304 Faktor yang mempengaruhi perilaku sosial
300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 372 Pendidikan dasar
300 – Ilmu Sosial > 390 Adat istiadat, etiket, dan cerita rakyat > 395 Etiket (tata krama), sopan santun
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru MI (PGMI)
Depositing User: Mahasiswa 2023 uit
Date Deposited: 27 May 2025 03:57
Last Modified: 27 May 2025 03:58
URI: http://repo.uit-lirboyo.ac.id/id/eprint/2896

Actions (login required)

View Item View Item