Iqbal, Yaul (2023) PENERAPAN STRATEGI ACTIVE LEARNING PADA PELAJARAN SKI DI MA AL – MAHRUSIYAH LIRBOYO KEDIRI. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Teibakti.
Text
Pdf yaul.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Semangat belajar dihasilkan dari terealisasinya pembelajaran dengan menggunakan strategi active learning yang dilakukan penuh ketekunan dalam rangka membangun pola komunikasi dari pengajar kepada peserta didik dengan menggunakan komunikasi dua arah untuk menemukan pemahaman tersirat, tersurat dan menemukan informasi untuk mengembangkan intelektualitas yang dilakukan dengan penuh kesadaran dan perasaan senang yang dibangun dalam dirinya. Adapun faktor-faktor yang dapat meningkatkan semangat belajar pada umumnya dan minat belajar pada khususnya adalah dengan penyediaan perpustakaan, motivasi, melatih atau membiasakan diri untuk membaca dan menanamkan diri terhadap pentingnya membaca.Dari uraian diatas, terdapat dua fokus yang dikaji dalam skripsi ini, yaitu (1) Bagaimana upaya strategi active learning dapat terealisasi pada pelajaran SKI di dalam kelas XI MIA 1 MA Al Mahrusiyah ? (2) Bagaimana keberhasilan strategi active learning dalam kegiatan belajar mengajar di dalam kelas XI MIA 1 MA Al-Mahrusiyah?Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif, yaitu penelitian yang dimaksud untuk memahami fenomena yang terdapat pada subyek penelitian, data-data berupa kata-kata bukan angka-angka, data-datanya diambil dari wawancara, observasi dan lain sebagainya.Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa: (1) Upaya strategi aktif learning dalam meningkatkan minat belajar maple SKI siswi yaitu dengan menyediakan perpustakaan yang mayoritas bukunya adalah sejarah peradaban Islam, mengadakan kegiatan refreshing dan berdiskusi. (2) Pendukung strategi activeflearning dalam meningkatkan minat belajar maple SKI yaitu berupa hukuman terhadap peserta refreshing yang tidak menikuti kegiatan diskusi dan memberikan hadiah terhadap peserta diskusi yang berprestasi serta memeberikan fasilitas yang baik dan memadai pada perpustakaan MA AL MAHRUSIYAH. Adapun kendalanya yaitu berupa keefektifan waktu pada saat diskusi, dan terdapat pengajar yang memberikan materi terlalu mendalam serta ada beberapa buku perpustakaan yang hilang karena tidak mencatat pada buku peminjaman.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Subjects: | 300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 374 Pendidikan untuk orang dewasa |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI) |
Depositing User: | S. Pd muhammadiqbaldliyaulhaq Iqbal dliyaulhaq |
Date Deposited: | 28 Aug 2024 03:35 |
Last Modified: | 28 Aug 2024 03:35 |
URI: | http://repo.uit-lirboyo.ac.id/id/eprint/2090 |
Actions (login required)
View Item |